Senin, 23 November 2015

Clash of Clans - Strategi Serangan Untuk Townhall Level 2 sampai Level 5



Clash of Clans , Strategi Serangan Untuk Townhall Level 2 sampai Level 5.

Hai bro, sudah sampai mana kalian bermain game Clash of Clans? Saya si baru sampai Town Hall 8 bro. Kamu sudah sampai di Tonwhall level berapa? Pasti sudah level tinggi semua. Hari ini saya mau bagi-bagi tips CoC lagi nih guys, tapi buat yang newbie dan yang level townhallnya masih. Yang levelnya sudah tinggi jangan khawatir kita masih banyak tips dan trik CoC lainnya :). Sekarang buat yang masih newbie dulu, nih bro tips nya.

- Townhall Level 2

Kombinasi troop yang paling pass saat di level ini adalah BarCher alias Barbarian dan Archer. Di level ini yang kalian cari adalah kekayaan lawan, cari lawan dengan harta yang berlimpah dan serang mereka. Tidak usah memikirkan apakah serangan kita akan berhasil atau gagal. Yang terpenting adalah mencoba.

- Townhall Level 3
Di TH level 3 kita kedatangan troop baru yang bernama Goblin. goblin ini sangat cepat dan yang serangan utama mereka adalah resource dan storage. Gunakan goblin bersamaan dengan Barbarian atau Archer. Tapi saya lebih menyarankan Barbarian bersama Goblin.

- Townhall Level 4
Saat kalian memasuki TH 4, kombinasi serangan kalian akan semakin beragam bro. Kali ini ada tambahan troop baru yang memiliki kekuatan yang besar di sebut Giant. Giant akan menyerang peralatan defense lawan sebagai sasaran utamanya. Pasangkan Archer dengan Giant maka, troop kamu tidak akan terkalahkan.

- Townhall Level 5
Variasi serangan kalian akan semakin berwarna jika telah memasuki TH level 5. Banyak kombinasi yang bisa kalian pakai, seperti WB (Wall Breaker), Giant, dan Archer. Barbarian, Archer, dan Goblin. WB, Giant, dan Goblin.

Jangan bernafsu mendapatkan 3 bintang saat masih di level tersebut. Yang kalian perlukan itu gold dan Elixir bro, agar perkembangan base kalian lebih cepat. Jangan terlalu terburu-buru meng-upgrade TH, upgrade semua peralatan defense dan tembok hingga maksimal baru TH. Itu tips dari saya untuk kalian yang baru bermain Clash of Clans. Kita juga masih memiliki banyak tips seputar CoC di sini loh guys. Cek aja Langsung di bawah inihttp://playtoko.com/hub/clash-of-clans-strategi-serangan-untuk-townhall-level-2-sampai-level-5.4664/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar