Senin, 23 November 2015

Clash of Clans - Tips, Trik, dan Strategi Rahasia Cannon

Clash of Clans - Tips, Trik, dan Strategi Rahasia Cannon

Jangan remehkan kekuatan unit pertahanan satu ini ya bro

Kalau unit pertahanan yang satu ini, kamu pastinya sudah paham betul, Cannon. Memang Cannon merupakan salahsatu unit pertahanan yang oke dan mudah banget buat digunakan. Bahkan di tutorial awal permainan saja (kalau kamu masih ingat), kamu diminta untuk membangun Cannon di base pertahanan kamu. Meskipun mungkin nampaknya unit satu ini tampak kaku, tapi Cannon bisa bergerak 360 derajat kok, bekerja dengan baik melindungi unit-unit berharga di dalam base kamu.

Mungkin secara basic, kamu sudah tahu banyak soal Cannon. Unit ini mampu menyerang unit darat apapun, seperti Barbarians , namun Cannon tidak bisa melawan unit udara seperti Dragons dan Balloons . Cannon juga termasuk unit pertahanan yang murah meriah, maka ngga heran kalau kamu selalu prioritaskan untuk upgrade unit satu ini. Nah, kamu sudah tahu tentang strategi rahasia Cannon, belum? Kalau belum, simak tips, trik, dan strategi rahasia Cannon berikut ini ya.

Clash of Clans - Tips, Trik, dan Strategi Rahasia Cannon


1. Kekuatan dan kelemahan Cannon
Cannon merupakan sebuah unit pertahanan yang cukup solid berkat hit points nya yang memadai, jangkauan dan damage tembakannya yang cukup baik juga. Pokoknya Cannon merupakan unit yang paling kuat untuk menghadang berbagai unit darat. Selain itu kecepatan tembakan Cannon yang tergolong cepat sangat ampuh untuk menahan serbuan unit Hero, atau unit tanker seperti Giants, Golems, atau Hog Rider, dimana jangkauan tembakan Cannon mendukung daya serangnya. Sebuah kompilasi kekuatan yang cukup baik untuk pertahanan di darat.

Namun tentu saja ada kelemahan Cannon yang harus kamu waspadai. Alaminya, Cannon lemah terhadap serangan udara, tentunya karena ketidakmampuan Cannon untuk menyerang unit-unit udara. Kuncinya, pasangkan Cannon di sekitar jangkauan Archer Tower agar kedua unit ini saling melindungi satu sama lain. Selain itu ada kelemahan lain pada Cannon, yaitu kewalahan yang mungkin kamu hadapi saat diserbu secara berkepung. Cannon hanya bisa menyerang single target pada satu waktu, maka untuk menanggulanginya, kamu bisa tempakan Mortar di area sekitar Cannon untuk membantu kinerja pertahanan darat base kamu.


2. Penempatan Cannon
Para clasher dan mungkin juga termasuk kamu pastinya memiliki banyak Cannon di dalam base. Sama seperti para Archer Tower, sebaiknya kamu tempatkan Cannon di area pinggiran base kamu, namun tetap berada di belakang tembok pertahanan. Dengan penempatan ini, Cannon bisa menahan serangan unit-unit lawan dengan serangan jarak jauh dari incaran mereka terhadap unit-unit bangunan terluar kamu.

Clash of Clans - Tips, Trik, dan Strategi Rahasia Cannon

Sebagai pendukungnya, jangan lupa tempatkan Archer Tower dekat-dekat dalam area jangkauan Cannon agar kinerja kedua unit ini bisa maksimal, dimana pertahanan udara akan diantisipasi Archer Tower. Dan satu lagi, seperti yang sudah disebutkan di atas, jangan lupa juga tempatkan Mortar, tidak perlu ditempatkan di area terluar, namun tetap dalam jangkauannya di sekitar Cannon demi menahan serbuan massal di darat.


3. Prioritas upgrade
Clash of Clans - Tips, Trik, dan Strategi Rahasia Cannon

Sama juga halnya dengan Archer Tower, kamu sebaiknya maksimalkan level semua Cannon yang kamu punya sebelum kamu meng-upgrade Town Hall kamu. Tapi upgrade Cannon sebagai bangunan yang paling terakhir di-upgrade juga tidak masalah. Berkat harganya yang relatif terjangkau dan waktu yang diperlukan tidak terlalu lama, kamu tidak terlalu memerlukan perencanaan upgrade untuk Cannon di luar strategi utama kamu lainnya.

Lalu apa strategi rahasia Cannon yang daritadi disebut di awal artikel ini? Mungkin ngga kamu sadari, strategi rahasianya cukup sederhana. Tempatkan Cannon berlevel maksimal dekat dengan tembok dan diapit dengan minimalnya 2 unit pertahanan udara. Unit pertahanan udara yang kamu gunakan bisa berupa Archer Tower, Wizard Tower atau Air Defense . Dengan kombinasi ini, fokus serangan Cannon kamu akan semakin terjaga dan lebih efektif menghadang serbuan unit darat. Ada juga tambahan Spring Trap atau Bomb yang bisa kamu gunakan tepat disamping atau di depan Cannon agar unit yg berhasil mendekat Cannon bisa terpental atau kewalahan berkat ledakan bomb rahasia.

Clash of Clans - Tips, Trik, dan Strategi Rahasia Cannon

Begitulah kira-kira ulasan seputar Cannon yang bisa saya sampaikan. Bagaimana menurut kamu bro? Apa ulasan Cannon ini cukup membantu? Coba praktekkan strategi rahasia ini, lalu kamu boleh share pendapat kamu dengan isi comment di bawah ini. Semoga tips dan trik Clash of Clan kali ini bermanfaat ya buat kamu. Dan ingat, stay tune with Playtoko untuk tips dan trik, update game, dan berita seputar dunia mobile terikini lainnya!

http://playtoko.com/hub/clash-of-clans-tips-trik-dan-strategi-rahasia-cannon.4628/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar